Hide Menu

10 Pembersih Kerak Kamar Mandi yang Ampuh, Bersih dari Kerak Bandel

Daftar Rekomendasi Pembersih Kerak Kamar Mandi yang Ampuh Menghilangkan Kerak Membandel

Rekomendasi Pembersih Kerak Kamar Mandi ini diposting diperbarui
26 Pembaca
Like
Pembersih Kerak Kamar Mandi 2024
© unsplash.com
Daftar Isi
  1. Pembersih Kerak Kamar Mandi yang Ampuh untuk Kerak Membandel
  2. Penyebab Adanya Kerak dalam Kamar Mandi. Apa Saja?
  3. Cara Memilih Pembersih Kerak Kamar Mandi
    1. Tentukan Jenis Pembersih yang Paling Disuka
    2. Sesuaikan Bahan Aktif dengan Area Kamar Mandi
  4. 10 Rekomendasi Pembersih Kerak Kamar Mandi - Terbaik & Terbaru 2024
    No 1. Vixal Pembersih Porselen Kamar Mandi: Terlaris di Kelasnya. Terkenal Kualitasnya
    No 2. Porstex Yuri Cairan Pembersih Kerak Kamar Mandi: Kadar HCl Tinggi untuk Pembersihan Kerak yang Cepat
    No 3. Harpic Power Plus Pembersih Kamar Mandi: Pembersih dengan 7 Variasi Aroma yang Harum
    No 4. WPC Pembersih Porselen Active Strong: Bahan Bermutu Tinggi. Tidak Akan Mengubah Warna
    No 5. Wipol Cemara Pembersih Lantai Pouch : Efektif Membunuh Kuman dan Menebarkan Aroma Cemara yang Segar
    No 6. Cleantexs Pembersih Kerak Lantai: Ramah Kantong dan Paling Murah di Kelasnya
    No 7. Clink Pembersih Kerak Kamar Mandi: Pembersih Tanpa HCl dengan Aroma Greentea
    No 8. BISOP Pembersih Kerak Membandel Kamar Mandi: Sempurna untuk Keramik, Porselen, dan Metal
    No 9. TOPRON Pembersih Kerak Keramik dan Porcelain: Berkualitas, Tidak Mengandung HCl, Buatan Dalam Negeri
    No 10. Superkifa Bubuk Pembersih Serbaguna: Pembersih Bubuk Serbaguna untuk Kamar Mandi dan Dapur
    Total 10 rekomendasi lainnya
  5. Tanya Jawab Seputar Pembersih Kerak Kamar Mandi
    1. Adakah tips paling ampuh tentang cara membersihkan kerak kamar mandi tanpa merusak kualitas maupun warna keramik?
    2. Apa saja bahan kimia pembersih kerak kamar mandi yang harus diperhatikan ketika membeli produk pembersih?
    3. Mana yang lebih bagus, pembersih kerak kamar mandi berbentuk bubuk atau cair?
    4. Dimana tempat terbaik untuk menemukan produk pembersih kerak kamar mandi?
  6. Kesimpulan: Pembersih Kerak Kamar Mandi

Pembersih Kerak Kamar Mandi yang Ampuh untuk Kerak Membandel

Pembersih Kerak Kamar Mandi yang Ampuh untuk Kerak Membandel
© freepik.com

Sejak dulu, kamar mandi tidak hanya berfungsi sebagai tempat untuk membersihkan badan, namun lebih dari itu. Kamar mandi bisa jadi tempat untuk merelaksasikan tubuh setelah hari yang penat atau bahkan tempat untuk mencari inspirasi. Atas peran penting kamar mandi ini, tentu, menjaga kebesihannya adalah tugas wajib Anda. Setuju?

Bagaimanapun, kamar mandi merupakan tempat berkumpulnya kuman dan bakteri. Tidak hanya itu, kerak dan bau tidak sedap juga acap kali menjadi masalah di kamar mandi. Untuk itulah, Anda membutuhkan pembersih atau cleaner kamar mandi. Lalu, adakah produk pembersih kamar mandi yang dapat membunuh kuman sekaligus menghilangkan kerak yang membandel? Jawabannya, ada.

Lewat kolaborasi dengan pakar Iwan Budianto, seseorang dengan lebih dari lima tahun pengalaman sebagai cleaning service, Rekomin akan menampilkan 10 rekomendasi pembersih kerak kamar mandi terbaik yang tersedia di marketplace.

Selain itu, kolaborasi ini juga akan membahas seputar penyebab tumbuhnya kerak di kamar mandi sekaligus tips dalam memilih produk cleaner kamar mandi yang cocok. Tak sabar untuk mengetahuinya? Kalau begitu, mulailah membaca!

Penyebab Adanya Kerak dalam Kamar Mandi. Apa Saja?

Penyebab Adanya Kerak dalam Kamar Mandi. Apa Saja?
© freepik.com

Tentu, kerak yang muncul di kamar mandi Anda tidak datang begitu saja. Dalam kata lain, ada beberapa faktor yang menyebabkan muncul serta tumbuhnya kerak di kamar mandi maupun toilet Anda. Apa saja faktor penyebab tersebut? Berikut penjelasannya.

1. Kualitas Air

Kualitas air dapat menyebabkan cepat atau lambatnya kerak tumbuh di area kamar mandi. Semakin bagus kualitas air, maka akan semakin lama pula kerak tumbuh di kamar mandi. Biasanya, kerak akan muncul dalam 2 sampai 3 minggu di kamar mandi dengan kualitas air yang bagus.

Sebaliknya, jika kualitas airnya buruk, maka kerak dapat muncul lebih cepat di kamar mandi. Umumnya, kamar mandi dengan kualitas air yang buruk akan mempercepat munculnya kerak hanya dalam waktu 2 sampai 3 hari saja.

2. Rutinitas Pembersihan

Lamanya pembersihan juga menjadi faktor yang menyebabkan tumbuhnya kerak di toilet atau kamar mandi. Semakin lama Anda tidak membersihkannya, maka kerak yang muncul dan tumbuh akan jauh lebih banyak.

Oleh sebab itu, jika Anda tidak ingin melihat adanya kerak di area toilet atau kamar mandi, Anda harus membersihkannya Anda secara rutin.

3. Kotoran dan Sisa Sabun

Penyebab adanya kerak kamar mandi yang selanjutnya adalah kotoran dan sisa sabun yang tidak terbilas bersih. Biasanya, kotoran maupun sisa sabun yang tidak terbilas bersih dapat menempel serta meninggalkan bercak-bercak di keran wastafel, lantai, cermin, dan lainnya.

Baca konten terkait Pembersih Kerak Kamar Mandi:

Iwan Budianto
Pakar
Spesialis Cleaning Service

Lahir pada tahun 1981 di Malang, Iwan memiliki pengalaman kerja sebagai cleaning service selama lebih dari 8 tahun. Selama menggeluti profesi cleaning service, Iwan telah bekerja di berbagai macam industri yang berbeda, mulai dari perhotelan, perbankan, sampai perkantoran. Dengan pengalamannya, Iwan memiliki wawasan luas perihal standar layanan dan produk pembersihan untuk rumah maupun perkantoran.

A. Ulinnuha
Writer
Content Writer

Seorang pemikir yang penuh antusias, suka mengeksplorasi hal-hal baru, dan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik di setiap langkah kehidupannya. Sejak masuk di bangku kuliah, Adhit mulai tertarik dengan dunia kepenulisan. Ia kemudian banyak menghabiskan waktunya untuk menulis puisi, cerita-cerita sarat makna, dan beragam artikel dengan berbagai macam topik.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Rekomin. Meski Rekomin terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Rekomin. Silakan baca kebijakan editorial Rekomin untuk lebih detail.

Cara Memilih Pembersih Kerak Kamar Mandi

Setelah melakukan diskusi bersama pakar dengan lima tahun lebih pengalaman sebagai cleaning service, berikut adalah beberapa tips dalam memilih pembersih kerak kamar mandi atau pembersih WC yang berkualitas. Tidak perlu obat, percayakan rekomendasi di bawah dan beli dari supplier yang menjual harga terjangkau. Silakan simak!

Tentukan Jenis Pembersih yang Paling Disuka

Tentukan Jenis Pembersih yang Paling Disuka
©pexels.com

Tips pertama yang harus Anda perhatikan ketika memilih pembersih kerak kamar mandi adalah dengan menentukan jenisnya. Sejatinya, ada tiga jenis produk pembersih atau cleaner yang terjual di pasaran, meliputi cairan, bubuk, dan alami. Ini perbedaannya: 

  • Berbentuk Cairan

Jenis pembersih yang pertama adalah pembersih yang berbentuk cairan. Ini merupakan jenis pembersih kerak yang paling umum dan banyak Anda jumpai di marketplace. Umumnya, jenis pembersih ini berbentuk botol atau spray yang isinya adalah cairan kimia.

  • Berbentuk Bubuk

Ada juga jenis pembersih yang berbentuk bubuk. Cara menggunakan pembersih berbentuk bubuk ini pun tergolong mudah. Anda hanya perlu menabur bubuk-bubuk pembersih ke lantai atau dinding kamar mandi. Selanjutnya, Anda hanya perlu menggosoknya menggunakan sikat, kain, ataupun spons.

  • Bebas Bahan Kimia atau Alami

Jenis pembersih kerak lantai yang terakhir adalah pembersih alami. Jenis pembersih ini umumnya lebih mengedepankan perihal ramah lingkungan yang nantinya dapat meminimalisir dampak negatif terhadap lingkungan di sekitar kamar mandi.

Ketiga jenis pembersih ini memiliki kelebihan dan kekurangannya. Untuk pembersih berbentuk cairan maupun bubuk yang mengandung bahan kimia, biasanya memiliki kemampuan lebih cepat dalam membersihkan kerak. Namun, jika Anda tidak memperhatikan kadar kandungan bahan kimianya, Anda mungkin dapat merusak kualitas lantai serta dinding kamar mandi.

Sebaliknya, pembersih kamar mandi alami merupakan jenis pembersih yang dapat membersihkan kerak kamar mandi dengan baik tanpa merusak kualitas dari lantai kamar mandi Anda. Sayangnya, untuk membersihkan kerak menggunakan jenis cleaner ini biasanya memakan waktu lebih lama dan tenaga ekstra.

Perhatikan dulu jenis pembersih kerak kamar mandi yang paling disuka. Kalau ingin cepat dan ampuh untuk membersihkan kerak di kamar mandi, beli saja pembersih berbentuk cairan atau bubuk. Sebaliknya, kalau ingin membersihkan kerak dengan cara yang lebih eco-friendly, maka ambil pembersih kamar mandi alami.

Iwan Budianto
Spesialis Cleaning Service
Iwan Budianto

Sesuaikan Bahan Aktif dengan Area Kamar Mandi

Sesuaikan Bahan Aktif dengan Area Kamar Mandi
©freepik.com

Area serta perabotan yang ada di kamar mandi umumnya terdiri dari beragam material, mulai dari keramik, porselen, kaca, dan lain-lainnya. Oleh sebab itu, Anda perlu menemukan produk pembersih yang sesuai dengan material kamar mandi Anda untuk pembersihan kerak yang maksimal.

Kerak yang membandel biasanya muncul dan tumbuh di keramik ataupun porselen kamar mandi. Adanya kerak di lantai terutama warna putih maupun dinding kamar mandi tentu akan mengganggu pemandangan serta keestetikan kamar mandi Anda.

Mengacu kepada hal ini, maka Anda dapat memilih produk pembersih yang memiliki kandungan asam kuat, yaitu HCl atau hydrochloric acid. Produk-produk pembersih yang mengandung kandungan HCl terbukti memiliki kemampuan yang baik dalam mengangkat serta menghilangkan kerak pada lantai maupun dinding kamar mandi.

Sayangnya, asam kuat seperti HCl memiliki sifat korosif, jadi Anda sebaiknya menghindari penggunaan pembersih yang mengandung asam kuat pada perabotan kamar mandi yang terbuat dari logam.

Saat memilih produk pembersih, coba perhatikan bahan material dari lantai, dinding, maupun perabotan yang ada di kamar mandi Anda. Jika tidak, ditakutkan produk pembersih yang digunakan nanti dapat merusak kualitas maupun mengubah warna dari lantai dan perabotan kamar mandi Anda.

Iwan Budianto
Spesialis Cleaning Service
Iwan Budianto
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian cara memilih. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

10 Rekomendasi Pembersih Kerak Kamar Mandi - Terbaik & Terbaru 2024

Di bagian ini, kami akan menampilkan 10 rekomendasi produk pembersih kerak kamar mandi yang kami kategorikan sesuai dengan tips cara memilih yang kami tulis sebelumnya. Apa saja kesepuluh produk ini? Mari simak bersama!

1
Vixal Pembersih Porselen Kamar Mandi

Terlaris di Kelasnya. Terkenal Kualitasnya

Vixal Pembersih Porselen Kamar Mandi

Rp15.500

2
Porstex Yuri Cairan Pembersih Kerak Kamar Mandi

Kadar HCl Tinggi untuk Pembersihan Kerak yang Cepat

Porstex Yuri Cairan Pembersih Kerak Kamar Mandi

Rp18.200

3
Harpic Power Plus Pembersih Kamar Mandi

Pembersih dengan 7 Variasi Aroma yang Harum

Harpic Power Plus Pembersih Kamar Mandi

Rp14.999

4
WPC Pembersih Porselen Active Strong

Bahan Bermutu Tinggi. Tidak Akan Mengubah Warna

WPC Pembersih Porselen Active Strong

Rp13.700

5
Wipol Cemara Pembersih Lantai Pouch

Efektif Membunuh Kuman dan Menebarkan Aroma Cemara yang Segar

Wipol Cemara Pembersih Lantai Pouch

Rp10.900

6
Cleantexs Pembersih Kerak Lantai

Ramah Kantong dan Paling Murah di Kelasnya

Cleantexs Pembersih Kerak Lantai

Rp10.990

7
Clink Pembersih Kerak Kamar Mandi

Pembersih Tanpa HCl dengan Aroma Greentea

Clink Pembersih Kerak Kamar Mandi

Rp32.500

8
BISOP Pembersih Kerak Membandel Kamar Mandi

Sempurna untuk Keramik, Porselen, dan Metal

BISOP Pembersih Kerak Membandel Kamar Mandi

Rp39.000

9
TOPRON Pembersih Kerak Keramik dan Porcelain

Berkualitas, Tidak Mengandung HCl, Buatan Dalam Negeri

TOPRON Pembersih Kerak Keramik dan Porcelain

Rp21.375

10
Superkifa Bubuk Pembersih Serbaguna

Pembersih Bubuk Serbaguna untuk Kamar Mandi dan Dapur

Superkifa Bubuk Pembersih Serbaguna

Rp5.900

Anda bisa percaya Rekomin. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Rekomin meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Terlaris di Kelasnya. Terkenal Kualitasnya
© shopee.co.id
1
Terlaris di Kelasnya. Terkenal Kualitasnya

Vixal Pembersih Porselen Kamar Mandi

Rp15.500 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: Vixal
  • Varian Isi: 160mL, 175mL, 470mL, 750mL, dan 2L
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Di daftar paling atas dari pembersih kerak kamar mandi paling ampuh adalah Vixal Pembersih Porselen Kamar Mandi. Vixal sendiri merupakan merek pembersih yang sudah lama terkenal atas kualitasnya dalam membersihkan dan menghilangkan kerak di kamar mandi.

Hadir dengan kandungan HCl berkonsentrasi 12%, membuat Vixal sangat efektif untuk menghilangkan kerak kamar mandi pada berbagai macam permukaan, baik keramik, porselen, dan lainnya. Bagusnya lagi, Vixal juga mengandung formula ekstra kuat untuk membunuh kuman sekaligus menghilangkan bau tak sedap di kamar mandi.

Kelebihan:

  • Telah tersertifikasi HALAL dan AMAN dari LPPOM MUI
  • Mengandung HCl dengan konsentrasi 12%
  • Cocok untuk permukaan keramik, porselen, dan sejenisnya
  • Mengandung formula ekstra untuk membasmi kuman dan menghilangkan bau tak sedap
  • Pilihan isi bervariasi

Kekurangan:

  • Bau menyengat saat pertama kali dibuka
Kadar HCl Tinggi untuk Pembersihan Kerak yang Cepat
© shopee.co.id
2
Kadar HCl Tinggi untuk Pembersihan Kerak yang Cepat

Porstex Yuri Cairan Pembersih Kerak Kamar Mandi

Rp18.200 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: Porstex 
  • Varian Isi: 500mL, 700mL, 1000mL, dan 2000mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Terkenal dengan kemampuannya dalam menghilangkan kerak kamar mandi dalam hitungan menit, Porstex Yuri Cairan Pembersih Kerak Toilet Lantai Keramik Kamar Mandi mungkin bisa menjadi pilihan terbaik Anda. Ini merupakan produk alternatif untuk Anda yang mencari pembersih dengan kandungan HCl yang tinggi.

Hadir dengan kandungan HCl sekitar 20%, Porstex Yuri mampu membasmi kerak bandel sekaligus kuman pada permukaan porselen maupun keramik. Selain itu, karena tingginya kandungan HCl, pembersih ini dapat membuat kamar mandi Anda bersih dari karak dan mengilap hanya dalam beberapa menit penggunaan.

Kelebihan:

  • Mengandung HCL dengan konsentrasi 20%, lebih cepat dalam menghilangkan kerak dan membasmi kuman
  • Hadir dengan 4 varian isi
  • Cocok untuk permukaan keramik, porselen, dan sejenisnya
  • Mudah digunakan

Kekurangan:

  • Tingginya kadar HCl membuatnya dapat lebih cepat merusak kualitas permukaan kamar mandi Anda
Pembersih dengan 7 Variasi Aroma yang Harum
© shopee.co.id
3
Pembersih dengan 7 Variasi Aroma yang Harum

Harpic Power Plus Pembersih Kamar Mandi

Rp14.999 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: Harpic
  • Varian Isi: 200mL dan 450mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: 7 Varian (Original, Organic Citrus, Refreshing Marine, Germ & Stain Blaster, Sparkling Lemon, Joyful Jasmine, dan White & Shine Bleach)

Alasan kami memilihnya:

Kalau Anda adalah orang yang tidak hanya ingin menghilangkan kerak namun juga ingin memberikan aroma yang harum di kamar mandi, maka Harpic Power Plus Pembersih Kamar Mandi adalah produk pembersih yang cocok untuk Anda beli.

Tidak hanya efektif dalam menghilangkan kerak dan membasmi kuman dengan kandungan 10.5% HCl, namun Harpic juga memiliki kandungan yang dapat menebarkan bau harum pada kamar mandi Anda. Selain itu, ada 7 pilihan bau yang bisa Anda pilih sesuai dengan apa yang paling Anda sukai.

Kelebihan:

  • Kandungan 10.5% HCl, efektif dalam menghilangkan kerak dan kuman
  • Hadir dengan formula tambahan untuk memberikan bau harum
  • Ada 7 varian produk berdasarkan bau
  • Harga terjangkau
  • Mudah digunakan berkat desain kemasannya

Kekurangan:

  • Hanya ada dua varian isi
Bahan Bermutu Tinggi. Tidak Akan Mengubah Warna
© shopee.co.id
4
Bahan Bermutu Tinggi. Tidak Akan Mengubah Warna

WPC Pembersih Porselen Active Strong

Rp13.700 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: WPC
  • Varian Isi: 780mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Secara umum, kandungan HCl pada sebuah produk pembersih kerak kamar mandi memiliki sifat korosif yang dapat mengubah warna asli dari lantai, dinding, maupun perabotan kamar mandi. Namun, itu tidak berlaku dengan WPC Pembersih Porselen Active Strong. Bagaimana bisa?

WPC merupakan pembersih kamar mandi yang mengandung bahan bermutu tinggi digabungkan dengan bahan aktif HCl berkonsentrasi 17%. Dengan gabungan bahan-bahan ini, WPC pembersih kamar mandi sangat efektif untuk mengangkat kerak, membunuh kuman, serta menjaga warna lantai maupun kloset kamar mandi Anda.

Kelebihan:

  • Terbuat dari bahan bermutu tinggi untuk menjaga warna asli dari lantai maupun perabotan kamar mandi
  • Mengandung 17% HCl, efektif dalam mengangkat kerak dan membasmi kuman
  • Harga terjangkau
  • Mudah digunakan

Kekurangan:

  • Hanya tersedia dalam 1 varian isi
Efektif Membunuh Kuman dan Menebarkan Aroma Cemara yang Segar
© shopee.co.id
5
Efektif Membunuh Kuman dan Menebarkan Aroma Cemara yang Segar

Wipol Cemara Pembersih Lantai Pouch

Rp10.900 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: WIPOL
  • Varian Isi: 200mL dan 750mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Cemara

Alasan kami memilihnya:

Katakanlah Anda adalah orang yang selalu rutin membersihkan kamar mandi 2 kali dalam seminggu. Lalu, sekarang Anda sedang mencari produk pembersih untuk membersihkan, membunuh kuman, dan menghilangkan kerak-kerak tipis di kamar mandi. Jika produk seperti itu yang Anda cari, maka pilihan paling tepat adalah Wipol Cemara Pembersih Lantai Pouch.

Produk pembersih WIPOL ini mengandung formula aktif yang efektif dan cepat dalam membunuh kuman dan membersihkan kerak-kerak tipis di lantai maupun dinding kamar mandi Anda. Tidak hanya itu, namun pembersih ini juga diperkaya dengan aroma cemara untuk memberikan kesegaran di area kamar mandi Anda.

Kelebihan:

  • Mengandung formula yang efektif untuk membunuh kuman
  • Mampu membersihkan lantai hingga bersih dan kesat
  • Memiliki aroma cemara yang menyegarkan
  • Terdaftar dalam KEMENKES RI PKD 20502121131
  • Harga murah

Kekurangan:

  • Tidak cocok untuk membersihkan kerak bandel
Ramah Kantong dan Paling Murah di Kelasnya
© tokopedia.com
6
Ramah Kantong dan Paling Murah di Kelasnya

Cleantexs Pembersih Kerak Lantai

Rp10.990 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: Cleantexs
  • Varian Isi: 1000mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Aqua Fresh, Lavender, Lemon, Jeruk, dan Bunga

Alasan kami memilihnya:

Di daftar yang keenam ada Cleantexs Pembersih Kerak Lantai. Jika Anda sedang mencari produk pembersih kamar mandi dengan harga yang murah, maka ini adalah pilihan terbaik untuk Anda pilih. Cleanteks adalah produk pembersih kerak paling murah yang ada dalam daftar kami.

Meski hadir dengan harga yang murah, namun kualitas yang dibawa tetap sebaik produk pembersih lainnya. Terbuat dari bahan-bahan berkualitas tinggi, Cleantexs mampu mengupas serta menghilangkan kerak bandel yang menempel di keramik maupun porselen kamar mandi Anda.

Kelebihan:

  • Murah dan ramah di kantong
  • Terbuat dari bahan-bahan berkualitas tinggi
  • Efektif untuk membersihkan kerak yang membandel
  • Tersedia dalam berbagai macam aroma

Kekurangan:

  • Tidak ada informasi mengenai kandungan HCl di deskripsi produk
Pembersih Tanpa HCl dengan Aroma Greentea
© shopee.co.id
7
Pembersih Tanpa HCl dengan Aroma Greentea
Rp32.500 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: CLINK
  • Varian Isi: 500mL dan 1000mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Greentea

Alasan kami memilihnya:

Adakah produk pembersih yang tidak mengandung HCl namun tetap dapat mengangkat dan membersihkan kerak di kamar mandi? Ada, dan jawabannya adalah Clink Pembersih Kerak Kamar Mandi. Sesuai dengan apa yang tertera di deskripsi produknya, Clink tidak mengandung asam kuat HCl.

Dalam kata lain, menggunakan Clink pembersih tidak akan mengubah warna asli keramik ataupun porselen kamar mandi Anda. Tidak hanya itu, karena tidak mengandung HCl, maka produk pembersih ini sangat efektif dalam membersihkan kerak di permukaan keramik, porselen, kaca, plastik, PVC, dan sejenisnya. Sedang mencari pembersih kloset? Clink adalah jawaban yang tepat.

Kelebihan:

  • Tidak mengandung HCl, tidak akan mengubah warna area atau perabotan kamar mandi
  • Menawarkan aroma greentea yang menyegarkan
  • Efektif
  • Mudah digunakan
  • Sepaket dengan kuas dan sarung tangan gratis

Kekurangan:

  • Termasuk mahal bagi beberapa orang
Sempurna untuk Keramik, Porselen, dan Metal
© tokopedia.com
8
Sempurna untuk Keramik, Porselen, dan Metal

BISOP Pembersih Kerak Membandel Kamar Mandi

Rp39.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: BISOP
  • Varian Isi: Hanya 500mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Di daftar yang kedelapan adalah BISOP Pembersih Noda dan Kerak Membandel Kamar Mandi. Ini adalah pilihan yang bisa Anda pertimbangkan jika Anda sedang mencari produk pembersih yang efektif untuk membersihkan kerak di permukaan dengan tidak merusak keramik, porselen, dan metal.

Sama seperti kebanyakan produk pembersih lainnya, BISOP memiliki kandungan berkualitas yang dapat menghilangkan kerak dan menghilangkan bakteri. Yang membedakan adalah BISOP tidak hanya cocok digunakan pada permukaan keramik dan porselen, namun ia juga cocok untuk permukaan metal. Dengan ini, Anda dapat menggunakan BISOP untuk membersihkan kloset kamar mandi.

Kelebihan:

  • Cocok digunakan pada permukaan keramik, porselen, dan metal
  • Mudah digunakan
  • Efektif dalam menghilangkan kerak yang membandel
  • Tidak merusak warna

Kekurangan:

  • Mahal untuk volume 500mL jika dibandingkan dengan produk lainnya
Berkualitas, Tidak Mengandung HCl, Buatan Dalam Negeri
© shopee.co.id
9
Berkualitas, Tidak Mengandung HCl, Buatan Dalam Negeri

TOPRON Pembersih Kerak Keramik dan Porcelain

Rp21.375 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: TOPRON
  • Varian Isi: Hanya 1000mL
  • Bentuk: Cair
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Apakah Anda adalah orang yang sangat mencintai produk dalam negeri, termasuk pembersih WC atau kamar mandi? Kalau begitu, pergi dan pilih TOPRON Pembersih Kerak Keramik dan Porcelain. Ini merupakan produk pembersih buatan dalam negeri yang terbukti dalam menghilangkan noda dan kerak bandel di permukaan kamar mandi Anda.

Bagusnya lagi, pembersih merek TOPRON 100% tidak mengandung HCl. Artinya, pembersih ini tidak akan merusak lapisan keramik dari lantai maupun dinding kamar mandi. Anda juga tidak perlu khawatir perihal bau karena pembersih ini tidak akan mengeluarkan bau menyengat saat digunakan.

Kelebihan:

  • Buatan dalam negeri
  • Tidak mengandung HCl yang tidak merusak kualitas keramik kamar mandi
  • Tidak mengeluarkan bau menyengat
  • Mudah digunakan

Kekurangan:

  • Tergolong mahal bagi beberapa orang
Pembersih Bubuk Serbaguna untuk Kamar Mandi dan Dapur
© shopee.co.id
10
Pembersih Bubuk Serbaguna untuk Kamar Mandi dan Dapur

Superkifa Bubuk Pembersih Serbaguna

Rp5.900 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Merk: Superkifa
  • Varian Isi: 55o gr dan 650 gr
  • Bentuk: Bubuk
  • Aroma: Tidak ada

Alasan kami memilihnya:

Di daftar paling akhir dari rekomendasi ini adalah Superkifa Bubuk Pembersih Serbaguna. Jika kesembilan produk sebelumnya berbentuk cair, maka produk pembersih toilet kali ini hadir dengan bentuk bubuk.

Ini adalah produk pembersih bubuk serbaguna untuk membersihkan kotoran dan kerak di kamar mandi. Selain itu, Anda bisa menggunakan Superkifa bubuk ini untuk menghilangkan kotoran dan kerak di alat-alat dapur, bak mandi, pintu WC, dan lainnya.

Meski hadir dengan kandungan bahan surfaktan sebesar 3% dan tidak ada kandungan HCl sama sekali, namun Superkifa Bubuk tetap efektif untuk menghilangkan noda dan kerak membandel yang ada di kamar mandi. Selain itu, bau dari Superkifa pun tidak menyengat, sehingga tidak akan mengganggu pernafasan Anda.

Kelebihan:

  • Serbaguna untuk membersihkan kamar mandi dan peralatan dapur
  • Mudah digunakan
  • Tidak bau
  • Murah

Kekurangan:

  • Karena bentuknya bubuk, mungkin akan terbang, tercecer, dan terhirup saat digunakan

Tanya Jawab Seputar Pembersih Kerak Kamar Mandi

Berikut adalah beberapa pertanyaan seputar pembersih kerak kamar mandi yang mungkin dapat membantu Anda untuk memilih produk terbaik sesuai kebutuhan Anda.

Adakah tips paling ampuh tentang cara membersihkan kerak kamar mandi tanpa merusak kualitas maupun warna keramik?

Ada. Seperti yang sudah Anda ketahui, HCl merupakan jenis asam kuat yang bersifat korosif. Oleh karena itulah, penggunaan pembersih lantai yang mengandung HCl secara terus menerus dapat merusak kualitas maupun mengubah warna keramik menjadi kusam.

Meski begitu, Anda bisa mengatasi masalah ini dengan mengurangi kadar HCl dari pembersih dengan menambahkan sedikit air ketika akan membersihkan area maupun perabotan kamar mandi Anda.

Apa saja bahan kimia pembersih kerak kamar mandi yang harus diperhatikan ketika membeli produk pembersih?

Secara garis besar, memperhatikan kadar kandungan bahan aktif HCl adalah hal paling umum yang harus Anda perhatikan ketika memilih produk pembersih kamar mandi. Sebab, besar atau kecilnya kandungan HCl dapat memengaruhi cepat atau lambatnya pembersihan kerak.

Mana yang lebih bagus, pembersih kerak kamar mandi berbentuk bubuk atau cair?

Jawaban ini sebenarnya tergantung dari kebutuhan dan preferensi masing-masing. Jika Anda adalah orang yang menginginkan kemudahan saat membersihkan kerak kamar mandi, maka memilih pembersih berbentuk cair adalah pilihan paling tepat.

Namun, jika Anda mencari pembersih tanpa merusak keramik kamar mandi atau toilet Anda, maka pembersih berbentuk bubuk mungkin cocok untuk Anda. Umumnya, pembersih berbentuk bubuk tidak mengandung asam kuat HCl.

Dimana tempat terbaik untuk menemukan produk pembersih kerak kamar mandi?

Dengan berkembangnya zaman, Anda bisa menemukan dan membeli produk pembersih kerak di beberapa tempat, seperti di toko bangunan, di Indomaret, maupun di online marketplace.  

Kesimpulan: Pembersih Kerak Kamar Mandi

Demikianlah 10 rekomendasi produk pembersih kerak kamar mandi yang ampuh untuk mengangkat dan menghilangkan kerak di kamar mandi Anda. Kesepuluh produk di atas kami urutkan berdasarkan tips cara memilih hasil dari kolaborasi kami dengan pakar Iwan Budianto.

Menjaga kebersihan area kamar mandi dari kerak, bakteri, maupun bau tak sedap adalah kewajiban setiap pemilik rumah. Oleh karena itu, memilih produk pembersih yang paling tepat dan ampuh untuk menghilangkan kerak tentu menjadi tugas Anda. Semoga rekomendasi kami membantu Anda menemukan pembersih terbaik.

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Rekomin adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Rekomin mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Terkait

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo