Anda Belum Tahu Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality? Inilah 5 Perbedaannya!
Artikel ini Menjelaskan Tentang Perbedaan Sepatu Kualitas Grade Ori dan Premium, Mulai dari Bahan hingga Harga
Daftar Isi
- Perbedaan Sepatu Ori dan Premium
-
- 5 Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality - 2024
- No 1. Bahan Sepatu: Dari Pengelolaan Bahannya Saja Sudah Beda
- No 2. Jahitan Sepatu: Perhatikan Setiap Detail Jahitan
- No 3. Detail Sepatu: Coba Cek Bagian Terkecil Sepatu, Pasti Ada yang Beda!
- No 4. Tingkat Kemiripan Sepatu: Bisa 1 Level di Atas atau di Bawah
- No 5. Harga Sepatu: Harga Selalu Menyesuaikan dengan Kualitas Produk
- Total 5 lainnya
-
- Tanya Jawab Seputar Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality
- 1. Apa perbedaan premium dan original
- 2. Kenapa sepatu premium mahal?
- 3. Apakah grade ori itu ori?
- 4. Apa perbedaan sepatu grade ori dan sepatu OEM?
- 5. Sepatu premium quality dan sepatu mirror itu apa?
- 6. Apa yang membedakan sepatu original China dan sepatu grade ori?
- Kesimpulan: Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality
Perbedaan Sepatu Ori dan Premium
Popularitas dari running shoes, sneakers, sepatu futsal dan jenis sepatu lainnya terutama dari brand terkenal semakin meningkat. Beberapa merk yang terkenal seperti Nike, Ventela, Compass, Reebok, Warrior, dan Airwalk.
Saat ini di Indonesia, China, Vietnam, dan negara lainnya sudah banyak sepatu yang dijual di marketplace online. Namun, untuk melakukan online shopping, terdapat kesulitan untuk mengetahui perbedaan sepatu asli atau palsu.
Ada beberapa toko online yang menjual sepatu dengan istilah KW super, replika original, import standard authentic, premium, dan grade ori. Nah, apa Anda tahu pengertian dari sepatu grade ori dan premium quality? Jika belum, berikut penjelasannya.Â
Grade Ori
Sepatu grade ori adalah salah satu sepatu yang dibuat dengan kualitas yang hampir mirip dengan sepatu asli. Sepatu grade ori memiliki design yang sama dengan sepatu asli. Selain itu, sepatu grade ori juga dibuat dengan menggunakan teknik dan pola pembuatan yang mirip dengan sepatu yang asli. Nah, ini menjadikan sepatu grade ori memiliki kualitas terbaik dan tahan lama.
Premium Quality
Sedangkan sepatu premium quality adalah sepatu yang memiliki kualitas terbaik. Perbedaan sepatu premium quality dan grade ori terdapat pada bahan yang digunakan. Artinya, sepatu premium quality hanya terbuat dari bahan yang jauh lebih berkualitas daripada sepatu grade ori.
Saat ini Anda sudah tahu pengertian dari perbedaan sepatu premium dan original.Tapi, tahukah Anda cara mengetahui perbedaan sepatu grade ori dan premium quality? Penasaran? Baca artikel ini untuk menjawab rasa penasaran Rekomers. Check it out!
Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
5 Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality - Terbaru 2024
Setelah Anda membaca dan paham dengan penjelasan di atas, tim Rekomin telah merangkum beberapa ciri-ciri untuk membedakan sepatu premium dan sepatu grade ori. Berikut penjelasan lengkapnya.
Dari Pengelolaan Bahannya Saja Sudah Beda
Bahan Sepatu
Perhatikan Setiap Detail Jahitan
Jahitan Sepatu
Coba Cek Bagian Terkecil Sepatu, Pasti Ada yang Beda!
Detail Sepatu
Bisa 1 Level di Atas atau di Bawah
Tingkat Kemiripan Sepatu
Harga Selalu Menyesuaikan dengan Kualitas Produk
Harga Sepatu
Bahan Sepatu
Reebok Men Court Clean Sneakers
Sepatu Sneakers Unisex NIKE COURT VISION
Converse CTAS Unisex Sneakers
Sepatu grade ori terbuat dari bahan yang murah dan kulitas yang kurang daripada sepatu premium quality. Biasanya, bahan untuk membuat sepatu grade ori yaitu bahan kulit sintetis yang diolah dengan cara yang sederhana.
Di sisi lain, sepatu premium quality terbuat dari bahan yang lebih berkualitas dan sepatu premium quality terbuat dari bahan kulit asli. Untuk membuat sepatu premium quality menggunakan teknologi yang canggih dan lebih rinci.
Bahan yang biasa dipakai untuk membuat sepatu dengan kualitas premium yaitu kanvas, suede, dan nubuck. Bahan-bahan tersebut memiliki karakter dan kelebihannya masing-masing.
Jahitan Sepatu
Compass Velocity Black
Sepatu Sneakers Unisex ADIDAS
Converse CTAS High Street Men's Sneakers
Perbedaan sepatu kualitas grade ori dan premium dapat Anda lihat dari jahitan sepatu. Saat Anda mulai mengecek jahitan, Anda bisa mulai dari ketebalan benang, kerapatan jahitan, kualitas, dan teknik jahitan. Berikut penjelasannya.
Ketebalan Benang
Sepatu dengan premium quality biasanya menggunakan benang yang tebal dan kuat daripada sepatu berkualitas grade ori. Tujuannya agar jahitan sepatu premium quality lebih tahan lama dan gak gampang putus.
Kerapatan Jahitan Sepatu
Biasanya, jahitan yang dimiliki sepatu dengan premium quality akan lebih rapat dan teratur daripada sepatu grade ori. Pasalnya, sepatu premium quality dibuat menggunakan mesin jahit khusus yang membuat jahitan sepatu menjadi lebih rapi dan teratur.
Kualitas Pengikat Jahitan Sepatu
Sepatu grade ori biasanya menggunakan pengikat jahitan dengan kualitas yang rendah dan juga murah. Berbeda dengan sepatu premium quality yang memiliki pengikat jahitan lebih kuat dan tidak mudah terlepas karena menggunakan pengikat jahitan sepatu ini berkualitas tinggi.
Teknik Menjahit Sepatu
Umumnya, sepatu dengan kualitas grade ori lebih sering menggunakan taknik menjahit yang sederhana dan gak presisi. Sementara itu, sepatu premium quality dibuat dengan teknik jahit yang rumit dan canggih demi menghasilkan jahitan yang lebih presisi dan kuat.
Detail Sepatu
Airwalk Sheldon Men's Sneakers
Sepatu Ventela Original Pria Wanita
Sepatu Warrior Poseidon - Sepatu Sekolah Hitam Putih
Selain memerhatikan beberapa poin dari jahitan sepatu, Anda juga harus memerhatikan beberapa poin penting dari details yang dimiliki produk sepatu dengan kualitas premium dan grade ori. Simak penjelasannya di bawah ini!
Logo
Produk sepatu grade ori biasanya memiliki tampilan yang mirip dengan produk aslinya walaupun terkadang terdapat perbedaan kecil pada ukuran, warna atau design logo brand. Bedanya dengan produk sepatu premium quality adalah produk ini memiliki tampilan yang lebih mirip dengan brand aslinya.
Bahan dan Warna
Bahan yang digunakan untuk membuat sepatu grade ori tidak sama dengan bahan yang dipakai membuat sepatu asli dari brand terkenal. Selain itu, warna sepatu grade ori juga tidak akan sama dengan warna asli. Sedangkan sepatu dengan premium quality terbuat dari bahan dan warna yang mirip seperti buatan sepatu asli brand terkenal.
Pola dan Ukuran Sepatu
Biasanya, produk sepatu berkualitas grade ori tidak memiliki pola dan ukuran yang sama dengan produk sepatu original. Ini menjadi salah satu penyebab terjadinya perbedaan pada tampilan dan bentuk sepatu grade ori. Sementara itu, sepatu premium quality memiliki pola dan ukuran yang sama dengan sepatu original.
Tingkat Kemiripan Sepatu
League Legas Sepatu Lari Clone LA
PUMA Sepatu Training Wanita Platinum Metallic
Diadora Hiram Men’s Running Shoes
Mungkin juga Anda lihat sekilas bahwa sepatu grade ori dengan yang asli memiliki look yang sama. Namun, terdapat perbedaan antara keduanya, yaitu bahan, jahitan, dan kualitasnya.
Sepatu dengan kualitas grade ori memiliki kesalahan pada bagian logo yang kurang jelas. Oleh karena itu, tingkat kemiripan antara sepatu asli dari brand terkemuka dengan sepatu kualitas grade ori tidak terlalu sama.
Sedangkan sepatu kualitas premium terbuat dari bahan, jahitan, dan detail yang benar-benar sama. Sehingga, level kemiripan keduanya sangat tinggi, terbilang ada di level 1 dan membuat sebagian orang kesulitan untuk mendapatkan perbedaan dari sepatu premium quality dengan sepatu asli.
Harga Sepatu
Skechers Monster - Mashton Men's Sneakers Shoes
Playboy X Muklay Sneakers Pria Muplay In Olive
Nike Sepatu Anak-Anak AIR Max 97
Perbedaan sepatu premium quality dan grade ori terlihat dari segi harganya. Sepatu grade ori biasanya memiliki harga yang murah karena bahan dan jahitannya sangat kurang baik dan rapi. Meskipun begitu, sepatu grade ori memiliki kemiripan dari design dan logo dengan sepatu original.
Di sisi lain, sepatu premium quality dibanderol dengan harga yang pricy. Hal ini karena sepatu premium quality menggunakan bahan berkualitas dan jahitan yang detail dan rapi. Untuk membuat sepatu premium quality juga sudah menggunakan standar produksi yang tinggi demi menghasilkan sepatu yang nyaman dan memiliki ketahanan yang optimal.
Tanya Jawab Seputar Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality
Sebelum Rekomers mengakhiri artikel ini, ada baiknya Anda meluangkan sedikit waktu untuk membaca beberapa pertanyaan di bawah.
Apa perbedaan premium dan original
Ada beberapa faktor yang membedakan antara sepatu premium dan original, yaitu kualitas bahan, design, detail, varian model, logo, perawatan, dan harga.
Kenapa sepatu premium mahal?
Hal yang menjadikan sepatu premium mahal yaitu karena sepatu tersebut terbuat dari bahan berkualitas, design sepatu bagus, dan kuantitas produksinya limited.
Apakah grade ori itu ori?
Barang dengan kualitas grade ori atau super premium memiliki kualitas yang hampir sama dengan barang asli. Berbeda dengan KW super premium yang kualitas levelnya ada di bawah sepatu asli.
Apa perbedaan sepatu grade ori dan sepatu OEM?
Produk sepatu dengan kualitas grade ori memiliki kualitas yang mirip dengan sepatu aslinya. Sedangkan OEM yang kepanjangannya Original Equipment Manufacturer merupakan sepatu yang rilis dari perusahaan resmi, lalu diolah dan dijual kembali oleh perusahaan lain dengan merk yang berbeda.
Sepatu premium quality dan sepatu mirror itu apa?
Sepatu mirror bukan produk original suatu brand. Tapi, sepatu mirror cenderung mirip dengan produk original. Kemiripan dari sepatu mirror mulai dari kualitas, bahan, kotak sepatu, detail hingga kode SKU. Sementara sepatu quality premium memiliki tingkat kemiripan yang cukup tinggi, mulai dari bahan hingga detail jahitan sepatu.
Apa yang membedakan sepatu original China dan sepatu grade ori?
Sepatu original China atau singkatannya OC merupakan produk sepatu yang berasal dari negara China, makanya ditulis dengan “Made in China”. Sayangnya, produk ini belum bisa Anda pastikan kualitasnya. Sedangkan sepatu grade ori sudah memiliki kepastian dalam kualitas dan tingkat kemiripannya sesuai dengan sepatu asli.
Kesimpulan: Perbedaan Sepatu Grade Ori dan Premium Quality
Sebuah penelitian oleh Nuki Dian et al menyatakan bahwa citra merek dan kualitas sepatu branded dapat berpengaruh pada gaya hidup seseorang (2015). Oleh karena itu, di pasaran banyak tersebar sepatu dengan kualitas grade ori dan juga premium quality.
Sepatu grade ori adalah salah satu sepatu yang produsen buat dengan kualitas yang hampir mirip dengan sepatu asli. Sementara itu, sepatu premium quality adalah sepatu yang memiliki kualitas terbaik. Jika Anda memutuskan untuk membeli sepatu terbaru dengan nama premium quality atau grade ori, keduanya tetap memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Anda bisa mengetahui perbedaannya dari bahan, jahitan, detail, kemiripan hingga harganya. Poin-poin tersebut sudah tim Rekomin jelaskan di atas dan Anda bisa mengulasnya kembali. Semoga artikel ini dapat membantu menentukan pilihan para Rekomers saat membeli sepatu!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Rekomin mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.