Ingin Beli Sepatu Branded? Perhatikan Dulu 10 Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu di Sini!
Artikel Ini Berisi Penjelasan Mudah Tentang Cara Membedakan Sepatu Air Jordan Original dan KW, Simak!
Daftar Isi
- Sejarah Sepatu Nike Air Jordan
-
- 10 Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu - 2024
- No 1. Kotak Sepatu: Pastikan Packagingnya Berkualitas Tinggi
- No 2. Perhatikan Logo Sepatu: Cek Detail Lambang Sepatu
- No 3. Cek Stiker Sepatu: Informasi Sepatu Tercetak dengan Jelas
- No 4. Cek Kode Sepatu: Isi di Balik Kode Acak
- No 5. Cek Nomor Seri: Yuk, Cek Nomor Seri Melalui Situs Resmi!
- No 6. Bahan Sepatu: Terbuat dari Bahan Pilihan
- No 7. Cek Jahitan Sepatu: Dibuat dengan Teliti dan Detail
- No 8. Periksa Insole dan Outsole: Sepatu Terbaik Pasti Memiliki Sole Terbaik Juga
- No 9. Cek Tali Sepatu: Bahkan Tali Sepatu Saja Dibuat dengan Bahan Berkualitas
- No 10. Cek Harga Sepatu: Setiap Sepatu Memiliki Harga yang Berbeda, tapi Kualitas Tetap Terbaik
- Total 10 lainnya
-
- Tanya Jawab Seputar Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu
- 1. Air Jordan made in China asli atau palsu?
- 2. Air Jordan made in Vietnam asli atau palsu?
- 3. Sepatu Jordan yang asli merk apa?
- 4. Kenapa harga Air Jordan beda-beda?
- 5. Air Jordan apakah sama dengan Nike?
- 6. Sepatu Air Jordan terbuat dari bahan apa?
- 7. Nike Air Jordan 1 tahun berapa?
- 8. Air Jordan sepatu untuk apa?
- 9. Apa itu Air Jordan Retro?
- 10. Nike Air Jordan dibuat dimana?
- Kesimpulan: Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu
Sejarah Sepatu Nike Air Jordan
Apa yang terlintas di pikiran Anda saat mendengar brand sepatu Nike? Kebanyakan orang akan berpikir tentang sepatu Nike Air Jordan yang dijual dengan harga mahal. Namun, tahukah Anda awal mula adanya Nike series Air Jordan?
Pada tahun 1984, Nike mengajak salah satu bintang NBA, Michael Jordan, untuk bekerja sama. Di tahun tersebut juga, Michael menandatangani kontrak kerja samanya bersama Nike. Setahun kemudian, tepatnya 1985, seorang desainer bernama Peter Moore menciptakan Air Jordan 1. Michael menggunakan sepatu AJ1 tersebut saat akan memulai debut pertamanya di lapangan basket.Â
Sebenarnya, Michael lebih menyukai brand sepatu dari Converse dan Adidas. Tapi karena satu dan lain hal, Michael pun tidak bisa melakukan kolaborasi dengan kedua brand tersebut. Seiring berjalannya waktu setelah munculnya AJ1, kini muncul lagi AJ dengan berbagai macam tipe. Beberapa tipe AJ yaitu AJ 11 tahun 95, AJ 13 tahun 97 hingga AJ5 x DJ Khaled pada tahun 2022.
Semakin besar Air Jordan, semakin banyak oknum yang membuat sepatu tiruan dari produknya dengan harga murah. Jadi, Anda harus berhati-hati saat membeli sepatu Air Jordan karena banyak yang palsu di pasaran. Namun, Anda gak perlu khawatir karena tim Rekomin akan membagikan perbedaan Air Jordan Asli dan palsu dengan mudah. Check it out!
Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
10 Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu - Terbaru 2024
Setelah Anda mengetahui sejarah Air Jordan, ada baiknya jika Anda juga bisa membedakan antara sepatu Air Jordan asli dan palsu. Simak baik-baik penjelasan di bawah ini.
Pastikan Packagingnya Berkualitas Tinggi
Kotak Sepatu
Cek Detail Lambang Sepatu
Perhatikan Logo Sepatu
Informasi Sepatu Tercetak dengan Jelas
Cek Stiker Sepatu
Isi di Balik Kode Acak
Cek Kode Sepatu
Yuk, Cek Nomor Seri Melalui Situs Resmi!
Cek Nomor Seri
Terbuat dari Bahan Pilihan
Bahan Sepatu
Dibuat dengan Teliti dan Detail
Cek Jahitan Sepatu
Sepatu Terbaik Pasti Memiliki Sole Terbaik Juga
Periksa Insole dan Outsole
Bahkan Tali Sepatu Saja Dibuat dengan Bahan Berkualitas
Cek Tali Sepatu
Setiap Sepatu Memiliki Harga yang Berbeda, tapi Kualitas Tetap Terbaik
Cek Harga Sepatu
Kotak Sepatu
Vusign Kotak Sepatu Susun Anti Lembab
Master Home Kotak Sepatu Lipat
Goto Stacko Kotak Sepatu Lip
Perbedaan Air Jordan asli dan palsu yang pertama bisa Anda lihat dari kotaknya. Sepatu Air Jordan datang dengan kotak khusus berlogo Air Jordan, bukan logo Nike seperti sepatu dari Nike lainnya. Oleh sebab itu, Anda harus memastikan kotak yang datang memiliki logo Air Jordan berbentuk jumpman.
Kotak Air Jordan seringkali berubah, ada baiknya jika Anda memastikan logo dengan melihatnya di internet. Bahkan, kotak sepatu Air Jordan original terkenal lebih rapat, kokoh, dan presisi di setiap sisi.
Selain itu, terdapat label yang berisi informasi sepatu di dalamnya. Pastikan informasi yang terdapat pada label kotak sama dengan informasi yang ada pada label di sepatu. Jika Anda mendapat informasi tersebut berbeda, maka bisa saja sepatu tersebut palsu atau KW.
Perhatikan Logo Sepatu
Air Jordan 1 Low Galactic Jade
Sneakers Air Jordan 1 Low Bred Toe
Jordan Men's Jumpman MVP Shoes
Air Jordan memiliki beberapa logo pada sepatunya. Mulai dari lambang jumpman yang berupa siluet Michael Jordan sedang melompat untuk memasukkan bola dan logo sepatu Air Jordan berbentuk sayap.
Sepatu Air Jordan yang asli memiliki logo yang dibuat dengan begitu jelas dan presisi. Berbeda dengan sepatu Air Jordan palsu yang mana logonya lebih buram dan tidak proporsional.
Selain itu, sepatu Air Jordan Asli memiliki logo swoosh Nike. Logo brand Nike yang asli memiliki ujung yang runcing, rapi, dan presisi. Sedangkan sepatu yang palsu memiliki logo Nike dengan ujung yang tumpul dan tidak rapi.
Jangan lupa untuk mengecek ejaan logo karena sepatu yang asli memiliki logo tercetak tebal, rapi, dan tidak ada cacat. Berbeda sekali dengan Air Jordan palsu dengan logo buram, warna yang kurang cerah, dan tidak proporsional.
Cek Stiker Sepatu
Sepatu Air Jordan original memiliki stiker resmi dari pabrik yang berisikan beberapa informasi sepatu, mulai dari ukuran, kombinasi warna, tipe, UPC barcode, kode SKU, kode ART, dan negara tempat produksi.
Sticker ini tercetak di beberapa tempat, yaitu box, tag, dan lidah sepatu. Selain itu, yang asli sudah pasti tercetak dengan rapi, presisi, serta tulisan ejaannya tepat dan jelas.
Cek Kode Sepatu
Air Jordan 38 PF Black University Red
Sepatu Sneaker Air Jordan Legacy 312 Chicago
Jordan Men's Max Aura 5 Shoes
Karakter yang ketiga, sepatu Air Jordan yang asli memiliki label yang terdapat pada lidah sepatu. Label tersebut berisi informasi yang berupa kode untuk seri sepatu. Anda bisa cek kode ini di internet dengan memasukkan kode unik tersebut.
Jika di internet keluar hasil dengan informasi yang lengkap dan sama, maka sepatu tersebut asli. Namun, jika tidak ada hasil, kemungkinan sepatu tersebut palsu.
Cek Nomor Seri
Untuk mengetahui sepatu Air Jordan yang Anda miliki asli atau palsu bisa dengan cara cek nomor seri sepatu. The real Air Jordan shoes memiliki nomor seri yang terdiri dari 9 angka acak.
Nomor ini bisa Anda cek melalui situs resmi Nike yang artinya jika muncul nomor serta gambar sepatunya, berarti sepatu tersebut asli. Nah, jika nomor seri tersebut “Not Detected”, ada kemungkinan sepatu yang Rekomers beli palsu.
Bahan Sepatu
Air Jordan Luka 2 PF Trick Shot
Nike Air Jordan 1 Mid Light Smoke Grey Dior
Nike Kids' Air Zoom Arcadia 2 Shoes
Umumnya, sepatu Air Jordan asli terbuat dari bahan kulit asli yang dikombinasi dengan bahan mesh. Kedua bahan ini memiliki kualitas yang bagus dan membuat kaki Anda tetap nyaman. Sementara bagian sol sepatu terbuat dari karet berkualitas dan lem yang bagus.
Berbeda dengan sepatu Air Jordan KW, produk palsu ini terbuat dari bahan kulit tiruan dan karet dengan kualitas yang rendah. Selain itu, sepatu KW juga menggunakan lem dengan bau yang sangat menyengat.
Cek Jahitan Sepatu
Air Jordan 38 PF Fundamentals White Sole
Air Jordan 1 Low Zion Voodoo Men
Air Jordan Men's Legacy 312 Low Shoes
Sepatu Air Jordan bukan sembarang sepatu yang bisa Anda buat main-main. Sepatu Air Jordan ori terbuat dari bahan kulit berkualitas dengan jahitan yang rapi. Bahkan, bisa jadi Anda tidak akan menemukan bekas jahitan pada semua sisi. Sepatu ini juga tidak memiliki ujung panel bahan kulit.
Sementara itu, sepatu Air Jordan KW memiliki sisa potongan bahan pada setiap bagian ujung sepatu dan jahitannya juga terlihat miring. Tanda ini jelas mengungkap kepalsuannya karena tidak ada bagian yang memeriksa ulang kualitas sepatu sebelum penjual edarkan.Â
Periksa Insole dan Outsole
AP Boots Footbed Sol AP CHEF
JustLook Alas Insole Sepatu Premium
Prodigo Insole Sepatu Sneakers Sport
Untuk mengetahui perbedaan Air Jordan asli dan palsu bisa dengan cara memerhatikan insole dan outsole. Bagian insole sepatu Air Jordan yang asli memiliki penutup pada bagian samping yang akan terhubung sampai bagian depan. Insole sepatu yang asli memiliki jenis dan warna yang berbeda. Selain itu, sepatu yang asli memiliki logo pada bagian outsole yang dicetak dengan jelas dan rapi.
Sedangkan sepatu Air Jordan KW memiliki penutup insole dan outsole dengan jenis, warna, cetakan yang kurang rapi, dan buram. Kalau sudah begini, tahu ‘kan apa artinya?Â
Cek Tali Sepatu
Warp Laces Tribute To Kobe Shoelaces
GE - Tali Sepatu Refective Shoe Lock Lace
27HH Set Tali Sepatu Elastis Magnet
Perbedaan selanjutnya bisa Anda lihat dari lubang tali sepatu. Pasalnya, sepatu Air Jordan ori memiliki lubang tali dengan ukuran yang sama, entah itu sebelah kiri atau kanan.
Sepatu yang asli juga memiliki lubang tali yang tidak longgar. Sementara itu, sepatu Air Jordan KW memiliki lubang dengan ukuran yang berbeda dan gampang longgar.
Cek Harga Sepatu
Air Jordan 1 Retro Low OG SP
Air Jordan 1 Low Travis Scott x Fragment
AIR JORDAN 1 High x Nike SB
Perbedaan antara Air Jordan KW vs ori bisa Anda lihat dari segi harganya. Ciri-ciri Air Jordan 1 original untuk ukuran dewasa ditawarkan mulai dari harga Rp 1,6 jutaan. Bahkan, beberapa AJ limited edition dijual dengan harga yang jauh lebih mahal.
Sedangkan, Air Jordan fake biasanya penjual tawarkan dari harga di bawah Rp 1 jutaan, dan harga ini berlaku untuk semua series AJ fake. Saat Anda membeli sepatu Air Jordan KW, akan ada tambahan kata seperti KW super, premium quality, grade ori, dan sebagainya. Oleh karena itu, hati-hati dan jangan tergiur dengan harga yang di bawah harga aslinya.
Tanya Jawab Seputar Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu
Sebelum Anda ke section akhir dari artikel ini, mari berhenti sejenak untuk membaca beberapa pertanyaan di bawah ini.
Air Jordan made in China asli atau palsu?
Sepatu Air Jordan yang berasal dari China atau Indonesia kemungkinan besar adalah palsu. Pasalnya, sepatu yang asli dibuat di Amerika Serikat dan Eropa.
Air Jordan made in Vietnam asli atau palsu?
Jika Anda mendapatkan sepatu Air Jordan buatan Vietnam, maka sepatu tersebut palsu. Pasalnya, merek Air Jordan tidak memproduksi sepatunya di Vietnam.
Sepatu Jordan yang asli merk apa?
Sepatu Air Jordan adalah produk sepatu dari brand terkenal asal Amerika Serikat, yaitu Nike.
Kenapa harga Air Jordan beda-beda?
Sepatu Air Jordan dibanderol dengan harga berbeda-beda karena adanya perbedaan komposisi warna, material sampai design untuk setiap tipenya.
Air Jordan apakah sama dengan Nike?
Iya, sepatu Air Jordan merupakan salah satu jenis sepatu dari brand Nike.Â
Sepatu Air Jordan terbuat dari bahan apa?
Sepatu Air Jordan terbuat dari bahan kulit asli, kulit sintetis, dan bahan tekstil. Bahan-bahan ini sudah terbukti keawetannya.
Nike Air Jordan 1 tahun berapa?
Nike Air Jordan ini dirilis satu tahun setelah Michael Jordan menandatangani kontrak pada tahun 1984 bersama Nike. Air Jordan 1 keluar pada tahun 1985 dengan corak warna merah, putih, dan hitam.
Air Jordan sepatu untuk apa?
Nike Air Jordan tidak hanya berguna sebagai sepatu untuk bermain basket saja, tapi juga sebagai warisan dan dedikasi Michael Jordan.
Apa itu Air Jordan Retro?
Sepatu Air Jordan Retro merupakan salah satu series yang modelnya mirip dengan series pertama yang dikenakan Michael Jordan.
Nike Air Jordan dibuat dimana?
Nike Air Jordan diproduksi di pabrik utama yang berada di Amerika Serikat dan Eropa. Sementara kebanyakan sepatu Air Jordan KW berasal dari Tiongkok.
Kesimpulan: Perbedaan Air Jordan Asli dan Palsu
Menurut penelitian Daniel Susilo pada tahun 2022, Air Jordan merupakan produk sneakers yang dibuat pada tahun 1984 oleh Nike untuk Michael Jordan. Saat ini, sudah banyak yang menggunakan sepatu Air Jordan mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Karena sepatu Air Jordan banyak sekali peminatnya, maka Rekomers juga harus berhati-hati saat membelinya. Perhatikan semua ciri keaslian sepatu Air Jordan seperti yang tim Rekomin jelaskan di atas, mulai dari detail logo hingga harga sepatu tersebut. Tujuannya agar Anda tidak mudah ditipu oleh penjual nakal.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk para Rekomers. Jika Rekomers tertarik dengan produk di atas, produk-produk tersebut berasal dari toko terpercaya. Jadi, langsung saja klik link produk di atas apabila Anda ingin belanja. Happy shopping!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Rekomin mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.