Hide Menu

Anda Mau Traveling? Yuk, Ikuti 4 Cara Melipat Celana Jeans Pendek biar Gak Berantakan!

Cara Melipat Celana Pendek Bisa Menjadi Perkara yang Mudah Jika Tahu Metode yang Benar. Biar Tahu, Baca Artikel Ini!

Artikel Cara Melipat Celana Jeans Pendek ini diposting diperbarui
Pembaca
Like
Cara Melipat Celana Jeans Pendek 2024
© freepik.com

Packing Bisa Menjadi Masalah Besar dan Bikin Celana Kusut

Packing Bisa Menjadi Masalah Besar dan Bikin Celana Kusut
freepik.com

Anda suka traveling? Apa yang biasanya Anda siapkan kalau mau bepergian? Transportasi, tiket, perjalanan, dan salah satu yang terpenting yaitu pakaian. Bagi orang yang ingin melakukan perjalanan, hal yang sudah dipikirkan jauh-jauh hari yaitu packing pakaian.

Anda harus membongkar lemari dan melipat kembali pakaian untuk dimasukkan ke dalam koper. Jika hanya membayangkan betapa malasnya packing mungkin bukanlah hal yang sulit bagi sebagian orang. Sebab, ada begitu banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk melipat pakaian agar tetap rapi saat melakukan perjalanan.

Di sisi lain, ada sebagian orang yang mengabaikan lipatan pada celana pendek. Apa Anda salah satu dari orang yang mengabaikan hal ini? Jika Anda mengabaikan hal ini justru Anda akan membuat celana pendek yang dibawa jadi kusut dan berantakan.

Terus gimana biar celana jeans pendek tetap dalam kondisi aman dan rapi? Tenang, kali ini tim Rekomin akan membagikan cara melipat celana jeans pendek yang efektif. Penasaran? Kalau gitu, baca artikel ini sampai selesai, ya!

D. P. Rachmadani
Writer
Content Writer

Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Rekomin. Meski Rekomin terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Rekomin. Silakan baca kebijakan editorial Rekomin untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

4 Cara Melipat Celana Jeans Pendek - Terbaru 2024

Menurut karya Supriyono pada tahun 2003, ia menyatakan bahwa dengan mengemas bisa membantu untuk melindungi kerusakan barang apa pun baik itu makanan, minuman, dan pakaian. Selain itu, mengemas juga memiliki tujuan agar semua barang bisa lebih rapi meski dibawa ke mana saja.

Oleh karena itu, Anda harus mengetahui ilmu melipat pakaian dengan benar biar celana gak berantakan dan tetap rapi. Jika penasaran, simak cara melipat celana jeans pendek di bawah! Check it out!

1
Metode Lipatan Tradisional

Cocok untuk Belajar Dasar Melipat

Metode Lipatan Tradisional

2
Metode Lipatan Militer

Lipatan yang Lebih Memanfaatkan Ruang

Metode Lipatan Militer

3
Metode Gulungan Datar

Bisa untuk Melipat Semua Jenis Pakaian

Metode Gulungan Datar

4
Model Lipatan KonMari

Metodenya Mudah, Hasilnya Pun Rapi

Model Lipatan KonMari

Anda bisa percaya Rekomin. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Rekomin meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Cocok untuk Belajar Dasar Melipat
© freepik.com
1
Cocok untuk Belajar Dasar Melipat

Metode Lipatan Tradisional

Rekomendasi kami

Metode lipatan celana tradisional atau datar ini lebih sering dipakai banyak orang. Selain itu, metode lipatan ini sangat cocok untuk Anda yang baru belajar melipat pakaian. Ikuti saja langkah-langkah di bawah ini!

  • Letakan Celana di Permukaan Datar

Cara melipat jeans yang pertama yaitu Anda harus meletakkan celana jeans pendek di atas permukaan yang datar. Anda hanya harus membentangkan celana pendek di atas permukaan tersebut. Kemudian, ratakan celana di atas permukaan.

Sebelum itu, Anda harus memastikan kondisi celana dengan risleting dan kancing menutup. Gak hanya itu, pastikan juga kantong celana Anda bersih bersih dari berbagai barang, ya!

  • Lipat Celana Pendek

Kemudian, lipat celana jeans pendek menjadi dua supaya sudut-sudut celana sama dan sejajar. Jika tidak sejajar justru malah bikin celana jadi kusut dan terlihat ada bekas kerutan.

  • Lipat Area Selangkangan

Selanjutnya, lipat area selangkangan karena jika tidak justru akan menyebabkan lipetan menjadi gak rata. Lipatan untuk area selangkangan bisa Anda lakukan gak hanya di celana jeans saja, tapi juga pada celana pendek formal. Sebab, kalau tidak dilipat justru bikin celana tersebut jadi kusut.

  • Lipat Celana Menjadi Dua

Langkah terakhir, lipat celana pendek menjadi dua. Untuk langkah terakhir ini bisa disesuaikan dengan panjang celananya. Selesai! 

Lipatan yang Lebih Memanfaatkan Ruang
© freepik.com
2
Lipatan yang Lebih Memanfaatkan Ruang

Metode Lipatan Militer

Rekomendasi kami

Military fold atau lipatan militer telah menetapkan standar lipatan untuk memanfaatkan ruang dalam kotak atau tas secara efisien saat traveling. Metode lipatan ini membutuhkan sedikit latihan untuk menyempurnakan lipatan dengan usaha yang dilakukan.

Model lipatan militer ini selalu menjadi pilihan banyak orang untuk melipat celana saat bepergian. Kepo dengan caranya? Yuk, simak caranya di bawah!

  • Bentangkan Celana

Pertama, bentangkan celana di permukaan datar, lalu ratakan jangan sampai ada lipatan. Saat Anda meratakan celana pendek, pastikan panjang dari celana ini sama.

  • Lipat Bagian Pinggang

Kedua, balik bagian pinggang sampai menghasilkan beberapa garis dan lipatan. Saat melipat bagian pinggang arah lipatannya harus ke dalam dan jangan lupa untuk memastikan semua garis pinggang rata dan tidak ada yang terselip.

  • Lipat Jadi Dua Bagian

Ketiga, lipat sisi celana kiri ke kanan. Saat melipat kedua bagian ini harus sejajar, yang artinya tidak ada sudut celana atau bagian celana yang menonjol. Untuk bagian celana area selangkangan, Anda bisa melipatnya ke dalam dan ratakan.

  • Gulung Celana

Keempat, gulung celana pendek dari arah bawah ke atas. Gulungan tergantung dari panjangnya celana. Saat proses penggulungan ini, harus Anda pegang erat-erat supaya gulungan celana pendek tidak rusak.

  • Balik celana 

Terakhir, balik celana jeans dengan bagian pinggang yang terbuka. Lalu, bungkus celana jeans pendek Anda ke dalam ikatan pinggang agar gulungan tetap aman dan rapi.

Metode ini sangat cocok untuk celana pendek yang memiliki ukuran panjang celana yang kurang. Selain itu, metode mungkin saja hanya membutuhkan satu lipatan atau single cuff agar hasilnya lebih sempurna.

Bisa untuk Melipat Semua Jenis Pakaian
© freepik.com
3
Bisa untuk Melipat Semua Jenis Pakaian

Metode Gulungan Datar

Rekomendasi kami

Cara melipat celana jeans selanjutnya yaitu dengan metode gulung atau flat roll. Hasil metode flat roll akan lebih sederhana dan lebih menghemat tempat. Selain itu, teknik lipatan ini gak hanya untuk celana saja, tapi juga bisa untuk baju dan jaket.

Metode flat roll pun merupakan metode lipatan favorit bagi para traveler. Biar gak bingung, ikuti caranya di bawah ini.

  • Ratakan Celana

Sebelum menggulung celana, sebaiknya ratakan terlebih dahulu celana jeans pendek dan luruskan garis celana. Setiap lipatan dan garis harus Anda perhatikan supaya nantinya celana tidak akan kusut.

  • Lipat Celana

Kemudian, lipat celana pada sisi kiri ke kanan, harus sejajar dan gak boleh ada tepi atau sudut celana yang keluar. Celana jeans pendek cenderung lebih rentan terhadap lipatan sehingga membutuhkan perawatan yang lebih saat Anda melipatnya menjadi dua.

  • Gulung Celana

Proses penggulungan ini harus dilakukan dengan lebih tenang dan santai. Tujuannya supaya celana jeans pendek bisa dikemas dengan kondisi yang rapi. Jika celana sudah selesai digulung, Anda bisa memasukkannya ke dalam kotak penyimpanan atau tas.

Metodenya Mudah, Hasilnya Pun Rapi
© freepik.com
4
Metodenya Mudah, Hasilnya Pun Rapi

Model Lipatan KonMari

Rekomendasi kami

Metode terakhir untuk melipat celana pendek yaitu dengan teknik KonMari atau Komari Marie Kondo. Teknik lipatan ini sempat menarik perhatian dengan alasan bahwa metode ini sangat gampang dan hasilnya juga lebih rapi.

KonMari fold lebih cocok untuk celana pendek casual dengan tingkat fleksibel yang tinggi seperti celana pendek atletik. Caranya:

  • Letakan Celana

Sama seperti flat fold atau lipatan datar atau lipatan tradisional, letakkan celana pendek di permukaan yang rata dengan sisi depan menghadap ke atas. Kemudian, luruskan dan ratakan seluruh panjang celana.

  • Lipat Celana

Sebelum melipat celana, selalu pastikan garis atau lipatan kedua sisi celana sejajar dan rapi. Jangan sampai ada bagian yang keluar atau menonjol, ya!

  • Lipat Bagian Selangkangan

Kemudian, lipat celana pada bagian selangkangan agar bisa menopang badan celana. Jika Anda membiarkan bagian selangkangan terbuka justru akan mengganggu proses melipat dan terlihat tidak rapi.

  • Lipat Sepertiga Celana

Selanjutnya, lipat celana menjadi tiga bagian, tapi ini tergantung panjang celana jeans pendek yang Anda punya. Berikan jarak sekitar 2 inch mulai dari bagian bawah celana. Tahap ini sangatlah penting untuk meninggalkan celah kecil pada ujung lipatan celana. Jika celana tidak memiliki celah tersebut, maka celana pendek tidak akan bisa berdiri tegak.

  • Lipatan Terakhir Celana

Langkah terakhir yaitu Anda harus lipat celana dari atas ke arah bawah celana yang ada celahnya. Hasil dari lipatan terakhir ini akan berbentuk melingkar mirip burrito.

Tanya Jawab Seputar Cara Melipat Celana Jeans Pendek

Sebelum lanjut ke section terakhir, alangkah baiknya jika Anda tidak melewatkan section tanya jawab yang sudah tim Rekomin siapkan di bawah ini. Yuk, cek!

Langkah awal yang benar dalam melipat celana panjang adalah?

Saat melipat celana, yang harus Anda lakukan pertama kali yaitu melipat bagian ikat pinggang. Lalu, dilanjutkan dengan melipat celana menjadi dua bagian. Langkah terakhir yaitu menggulung celana.

Sebutkan tiga langkah melipat baju?

Tiga langkah untuk melipat baju yaitu:

  1. Buat lipatan baju secara vertikal pada sisi kiri dan kanan baju.
  2. Setelah itu, lipat lengan baju kiri dan kanan.
  3. Kemudian, lipat baju menjadi dua dan lipat lagi sampai ukurannya kecil.

Kesimpulan: Cara Melipat Celana Jeans Pendek

Itu tadi pembahasan lengkap tentang cara melipat celana jeans pendek. Anda bisa melipat celana pendek dengan 4 metode, yaitu metode lipatan tradisional, metode lipatan militer, metode gulungan datar, dan metode lipatan KonMari.

Semua cara di atas akan bisa Anda praktikkan untuk mengemas pakaian yang akan dibawa selama bepergian tanpa takut berantakan. Selain itu, tips yang sudah tim Rekomin jelaskan di atas gak cuma buat bepergian aja tapi juga bisa untuk merapikan lemari Anda.

Jangan lupa untuk membagikan tips di atas ke semua bestie-bestie Anda. Semoga tips menarik di atas bermanfaat untuk Rekomers yang suka melancong. Jadi, tunggu apa lagi? Segera lipat celana pendek dan masukkan ke dalam koper atau lemari dengan rapi!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Rekomin adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Rekomin mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo