Hide Menu

Beli Sepatu tapi Salah Ukuran? Simak Saja 6 Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan, Mudah!

Berikut Ini Adalah Solusi Cepat dan Mudah untuk Melebarkan Semua Jenis Sepatu yang Kekecilan, Simak Sampai Akhir!

Artikel Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan ini diposting diperbarui
Pembaca
Like
Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan 2024
© freepik.com

Sepatu Si Alas Kaki yang Bisa Melengkapi OOTD Fashion

Sepatu Si Alas Kaki yang Bisa Melengkapi OOTD Fashion
freepik.com

Sepatu adalah salah satu pelindung kaki yang biasa digunakan untuk menemani berbagai aktivitas sehari-hari Anda. Seiring berkembangnya dunia fashion membuat banyak jenis sepatu ikut berkembang, seperti sepatu Converse All Star yang punya lebih banyak penggemar.

Saat ini, sepatu menjadi fashion item wajib karena dapat meningkatkan nilai penampilan Anda. Di sisi lain, teknologi juga semakin canggih sehingga sebagian orang yang lebih suka untuk berbelanja di toko online karena lebih mudah.

Meski begitu, belanja online memiliki kekurangan dan juga kelebihan. Contohnya, Anda membeli sepatu bola dengan ukuran 39 tapi saat barang tersebut datang ternyata kebesaran atau kekecilan. Pasti Anda menyesal karena sudah terlanjur membelinya, ‘kan? Padahal ada tips dan trik untuk memperbaiki sepatu, termasuk mengecilkan dan melebarkan ukuran. 

Jika ukuran yang datang terlalu kecil, lalu bagaimana cara melebarkan sepatu yang kekecilan yang tepat? Di kesempatan kali ini, tim Rekomin akan memberikan solusi untuk melebarkan sepatu Anda yang kekecilan. Kepo, ya? Yuk, baca artikel ini sampai selesai supaya gak kepo lagi!

D. P. Rachmadani
Writer
Content Writer

Seseorang yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Senang mendengar cerita siapa saja, dan suka dengan kucing.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Rekomin. Meski Rekomin terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Rekomin. Silakan baca kebijakan editorial Rekomin untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

6 Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan - Terbaru 2024

Menurut penelitian dari Garnet Filemon Waluyono (2020), ukuran sepatu dapat memengaruhi keamanan dan kenyamanan saat seseorang melakukan aktivitas. Oleh sebab itu, Anda harus menggunakan sepatu dengan ukuran yang pas dan tepat agar kaki tidak mengalami cidera. 

Namun, karena sekarang banyak yang beli sepatu online dan terkadang ukurannya kekecilan, tim Rekomin akan menjelaskan tips dan trik lengkap cara melebarkan sepatu yang kekecilan. Yuk, cek sama-sama di bawah!

1
Gunakan Hair Dryer

Bukan Cuma Buat Rambut, tapi Bisa Juga Buat Sepatu, Lho!

Gunakan Hair Dryer

2
Gunakan Alat Peregang Sepatu

Tenang, Sepatu Anda Gak akan Rusak

Gunakan Alat Peregang Sepatu

3
Masukkan ke Dalam Freezer

Cara yang Gak Banyak Orang Tahu, tapi Efektif

Masukkan ke Dalam Freezer

4
Gunakan Koran Basah

Tips yang Sangat Gampang, Praktekin Aja!

Gunakan Koran Basah

5
Pakai Gulungan Kaus Kaki

Selipkan Kaus Kaki, Secara Cepat Sepatu akan Membesar

Pakai Gulungan Kaus Kaki

6
Panaskan Sepatu

Jangan Terlalu Dekat, Nanti Bahan Sepatunya Rusak, Lho!

Panaskan Sepatu

Anda bisa percaya Rekomin. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Rekomin meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Bukan Cuma Buat Rambut, tapi Bisa Juga Buat Sepatu, Lho!
© freepik.com
1
Bukan Cuma Buat Rambut, tapi Bisa Juga Buat Sepatu, Lho!

Gunakan Hair Dryer

Rekomendasi kami

Anda memiliki sepatu boots yang kekecilan? Biasanya, boots terbuat dari bahan kulit. Nah, jika sepatu tersebut kekecilan, Anda bisa melebarkan ukurannya menggunakan hair dryer. Ikuti cara di bawah ini.

  1. Siapkan hair dryer, pelembab kulit, dan kaus kaki.
  2. Pakai pelembab pada kaki Anda. Setelah itu, pakai satu atau dua pasang kaus kaki yang cukup tebal.
  3. Setelah itu, pakai sepatu Anda. Jika sepatu boots Anda bertali, lebih baik lepas terlebih dahulu talinya.
  4. Arahkan hair dryer ke bagian depan, samping, dan belakang sepatu selama kurang lebih 2 menit.
  5. Saat proses pemanasan, gunakan speed sedang. Jangan lupa pula untuk selalu menggerakkan hair dryer, tujuannya agar tidak merusak bahan sepatu boots dan kulit kaki Anda.
Tenang, Sepatu Anda Gak akan Rusak
© freepik.com
2
Tenang, Sepatu Anda Gak akan Rusak

Gunakan Alat Peregang Sepatu

Rekomendasi kami

Cara membesarkan sepatu yang kekecilan seperti flatshoes bisa menggunakan alat yang dibuat khusus untuk melebarkan sepatu. Alat ini bisa Anda dapatkan di toko online.

Anda hanya perlu memasang alat ini ke dalam sepatu, lalu putar pengait yang ada pada bagian belakang. Setelah pengait berputar, alat ini akan melebar dan dan merapat kembali.

Apabila sudah terjadi peregangan pada bagian bawah sepatu, maka diamkan sepatu selama 6-8 jam. Setelah itu, sepatu baru boleh dipakai. Tips ini juga bisa Anda gunakan untuk sandal pria dan wanita yang kekecilan. Sangat bermanfaat, bukan? 

Cara yang Gak Banyak Orang Tahu, tapi Efektif
© freepik.com
3
Cara yang Gak Banyak Orang Tahu, tapi Efektif

Masukkan ke Dalam Freezer

Rekomendasi kami

Cara memperbesar sepatu yang kekecilan yaitu dengan memasukkannya ke dalam freezer. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Masukkan air ke dalam plastik yang sudah diikat.
  2. Letakan plastik tersebut ke dalam sepatu.
  3. Simpan sepatu di dalam freezer sampai air berubah menjadi es dan mengembang.

Jika sepatu Anda belum juga melar, maka Anda bisa melakukan cara yang sama sampai ukuran sepatu membesar. 

Tips yang Sangat Gampang, Praktekin Aja!
© freepik.com
4
Tips yang Sangat Gampang, Praktekin Aja!

Gunakan Koran Basah

Rekomendasi kami

Cara melonggarkan sepatu bisa menggunakan koran basah yang diletakkan di dalam sepatu. Ikuti step-step di bawah ini:

  1. Siapkan koran, wadah, dan air.
  2. Celupkan koran ke dalam wadah yang berisi air.
  3. Remas koran sampai sedikit mengering.
  4. Masukkan koran basah tersebut ke dalam sepatu bagian depan.
  5. Setelah itu, padatkan koran sampai sepatu terlihat melebar.
  6. Diamkan selama 24 jam, setelah itu jemur di bawah sinar matahari.
  7. Selamat, sepatu yang kekecilan sudah membesar! 
Selipkan Kaus Kaki, Secara Cepat Sepatu akan Membesar
© freepik.com
5
Selipkan Kaus Kaki, Secara Cepat Sepatu akan Membesar

Pakai Gulungan Kaus Kaki

Rekomendasi kami

Sneakers Anda kekecilan? Tenang, ada metode ampuh yang bisa Anda lakukan, yaitu dengan cara membesarkan sepatu sambil mengganjal bagian dalam sepatu menggunakan gulungan kaus kaki.

Pertama-tama, isi bagian dalam sepatu dengan kaus kaki sampai padat dan terlihat membesar. Diamkan sepatu semalaman, dan Anda bisa mencobanya keesokan harinya. Pasti sneakers Anda sudah tidak kekecilan lagi.

Jangan Terlalu Dekat, Nanti Bahan Sepatunya Rusak, Lho!
© freepik.com
6
Jangan Terlalu Dekat, Nanti Bahan Sepatunya Rusak, Lho!

Panaskan Sepatu

Rekomendasi kami

Jika Anda memiliki sepatu yang kekecilan berbahan suede dengan sol karet yang keras dan tebal pada bagian telapaknya seperti sepatu pantofel dan sepatu PDL, ada cara mudah untuk melebarkannya. Anda bisa membesarkan sepatu itu dengan cara melemaskan sepatu sembari dipanaskan.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Siapkan botol yang berisi air.
  2. Masukkan botol tersebut ke dalam sepatu, lalu dorong botol ke arah depan sampai sepatu terlihat melebar.
  3. Nyalakan kompor dan taruh sepatu dengan jarak 10 cm dari api kompor.
  4. Setelah itu, putar sepatu dan panaskan seluruh bagian sepatu sampai lentur dan sedikit lunak.
  5. Lakukan cara ini sampai sepatu sudah tidak kaku dan lebih longgar.

Tanya Jawab Seputar Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan

Sebelum Anda ke section terakhir, ada baiknya jika Anda luangkan waktu untuk membaca pertanyaan dan jawaban seputar melebarkan sepatu yang kekecilan. Let’s go!

Bagaimana cara mengatasi sepatu yang kekecilan?

Jika Anda ingin mengatasi masalah sepatu kekecilan, coba beberapa cara seperti menggunakan alat peregang sepatu, memasukkannya ke dalam freezer, renggangkan dengan hair dryer, gunakan koran bekas atau gunakan cairan alkohol.

Apa akibat jika memakai sepatu kekecilan?

Menggunakan sepatu yang kekecilan maka akan menimbulkan gesekan dan tekanan pada kaki, sehingga menyebabkan timbulnya kapalan. Selain itu, sepatu yang kekecilan akan membuat kaki Anda menjadi tidak nyaman saat berjalan.

Apakah sepatu akan melar?

Sepatu yang terbuat dari bahan kulit atau suede pasti akan melar. Jika Anda ingin mempercepat proses melar, gunakan kaus kaki beberapa lapis dan pakai sepatu tersebut sampai melar.

Apakah ukuran sepatu bisa membesar?

Ukuran sepatu bisa menjadi besar karena adanya perubahan kondisi dari jaringan lemak. Di sisi lain, ukuran kaki juga bisa mengecil jika berat badan turun atau berkurangnya massa otot karena penuaan.

Kesimpulan: Cara Melebarkan Sepatu yang Kekecilan

Selesai sudah pembahasan tim Rekomin tentang cara melebarkan sepatu yang kekecilan. Untuk menutup artikel ini, ada 6 tips yang bisa bikin sepatu yang kekecilan menjadi lebar. Anda bisa melebarkan sepatu dengan menggunakan hair dryer, dimasukkan ke freezer, dipanaskan di atas kompor, pakai koran basah atau pakai gulungan kaus kaki.

Anda juga bisa membeli beberapa produk terbaik yang sudah tim Rekomin sediakan di atas. Semua produk terbaru di atas berasal dari toko-toko terpercaya yang tersedia di semua e-commerce Indonesia. Pastikan untuk melihat tabel ukuran dan mencocokkannya dengan ukuran kaki Anda. Maka, tunggu apa lagi? Segera coba tips menarik di atas agar pemakaian sepatu lebih nyaman!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Rekomin adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Rekomin mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo